Senin, 20 Desember 2010

Harus Satu Paket

senyum, bahagia, bingung, kecewa, merasa tdk mampu, marah, kesal, berysukur, haru dll,
ternyata tidak bisa ditawar.

Tuhan Maha Pemurah, menganugerahkan semua rasa tsb kepada kita agar kita menjadi manusia yang utuh, yang bisa merasakan manis (karena Tuhan menciptakan pahit), yang bisa merasakan bahagia (karena ada sedih), yang bisa merasakan lega (karena Tuhan memberikan rasa sesak).

jalani saja, lewati setiap episodenya. bukan berat dan sulit namun kita yang belum cukup paham.
berdo'a dan berusaha, masa iya Tuhan tega.

(dalam suasana hati yang sulit di identifikasi, tapi masih dengan hati yang yakin akan pertolongan Tuhan)

Jumat, 01 Oktober 2010

'Find' YourSelf

Kita tiba di planet bumi ini dalam keadaan tersandi dengan DNA Illahi
(Serangkaian bakat, anugerah, kesempatan, hubungan & sensitifitas khusus).
Masing-masing dari kita memiliki sebuah takdir untuk dipenuhi.
Ada 'musik' dalam diri kita, sebuah lagu yang telah ditakdirkan untuk kita nyanyikan.
Atau...
Sebuah 'instrumen' yang telah ditakdirkan untuk kita mainkan dalam simfoni kehidupan.

Beberapa orang menemukan takdirnya dengan cepat, beberapa membutuhkan puluhan tahun untuk melakukannya dan beberapa yang lain bahkan tidak pernah mencarinya.

kita semua adalah orang-orang yang masih berharap menjadi orang lain,
hingga... akhirnya kita menyadari siapa diri kita yang sesungguhnya & apa peran kita di dunia...

Selasa, 28 September 2010

Pancinglah

pancinglah...
orang tua anda dengan pertanyaan2 santun agar bercerita mengenai banyak hal (masa mudanya, perjalanan hidupnya, pahit manisnya hidup, masa kecil anda mungkin) selanjutnya...
diamlah...
dengarkan dengan seksama.
perlahan tapi pasti, anda akan mulai paham betapa banyak kebaikan-kebaikan orang tua anda atas hidup anda....kemudian

Tersenyumlah seee-tulus2nya dan ucapkan Terima kasih.

Orang tua anda akan merasa beruntung memiliki anda.